©instagram.com/purepwr.g

Bersabarlah, Karena Akan Ada Seseorang Yang Mencintaimu Tanpa Kamu Harus Mengemis Cintanya

Diposting pada

Untukmu yang saat ini belum dipertemukan dengan seseorang yang benar-benar tulus mencintaimu, bersabarlah dan jangan bersedih.
Dan meski saat ini kau terbilang mengejar dan mengemis cintanya, ketahuilah kelak kau pasti akan mendapatkan seseorang yang tidak akan pernah membuatmu mengemis cintanya.

Setiap Orang Pasti Memiliki Satu Orang Yang Benar-benar Tulus Mencintai Dengan Segenap Hati

Ketika kau sadar bahwa selama ini kau hanya dipermainkan dan selalu disakiti, maka jangan bersedih karena kelak kau akan mendapatkan sosok yang sangat berarti.
Serta kau akan bersyukur karena telah bertemu dengan seseorang yang sangat menghargaimu, untuk itu ingatlah semua rasa sakit yang kau rasakan pasti akan diganti dengan kebahagiaan.

Suatu Hari Nanti Kau Tak Perlu Mengemis Cintanya, Tapi Dialah Yang Akan Memberikan Cinta Terbaiknya

Jika saat ini kau bersedih karena ia tidak memperdulikanmu dan selalu mengabaikanmu, maka dia bukan seseorang yang sangat berarti untukmu.
Orang yang berarti adalah orang yang menjadikanmu seseorang yang selalu dianggap berarti. Kelak semua rasa sakitmu akan dibalas dengan perlakukan yang indah maka tak perlu bersedih meski hanya diabaikan.

©instagram.com/purepwr.g

Dia Akan Memperlakukanmu Dengan Sangat Baik Tanpa Pernah Mengecewakanmu dan Membuatmu Terluka

Lantas bersabarlah dengan kekecewaan yang kau rasakan dan janganlah bersedih, anggap saja pengabaian yang kau dapatkan agar kau tidak menjadi seseorang yang tak bisa menghargai perasaan orang lain.

Jika Belum Mendapatkannya, Percaya Saja Suatu Saat Nanti Pasti Kau Akan Bertemu Dengan Sosok Yang Akan Sangat Menyayangimu

Oleh karenanya tabahkan hatimu meski selama ini kau mendapatkan seseorang yang hanya menyakiti hatimu.
Percayalah, kelak akan ada seseorang yang mencintaimu dengan sangat baik tanpa pernah berniat melukai atau pun mengecewakanmu.

Bersabarlah, Kau Pasti Akan Mendapatkan Seseorang Yang Sesuai Bahkan Jauh Lebih Dari Yang Kau Inginkan

Jika menurutmu dia sesuai dengan kriteriamu namun dia tidak bisa memberi cinta terbaik untukmu, maka dia bukanlah orang yang tepat.
Oleh karena itu bersabarlah, meski saat ini kau kecewa dan tersakiti, akan tetapi kelak kau akan mendapatkan seseorang yang akan senantiasa memperlakukanmu dengan baik tanpa kau minta.