©instagram.com/nandachoiriyah

Jika Dia Bisa Baik-baik Saja Tanpa Kamu, Maka Seharusnya Kamu Juga Bisa Baik-Baik Saja Tanpa Dia

Diposting pada

Berakhirnya suatu hubungan terkadang membuatmu sangat bersedih, oleh karena itu jangan terlalu lemah menyikapi soal cinta, jika dia bisa baik-baik saja tanpa kamu, maka seharusnya kamu juga bisa baik-baik saja tanpa dia.
Ingatlah bahwa keadaan sudah berubah, sehingga kamu harus mampu menguasai dirimu agar tidak pernah lagi merengek dengan perasaan yang menyakitkan, lupakanlah.

Jangan Selalu Memikirkan Yang Sudah Terjadi, Sudah Lupakan Saja

Lantas jangan terus menerus memikirkan yang sudah terjadi, sebab kamu harus mampu menguasai dirimu.
Oleh sebab itu lupakan saja semuanya, karena sudah saatnya kamu berubah dan sudah saatnya kamu mengikuti alur yang sudah Allah tulis dengan kebaikan yang ada bersamanya.

Tidak Ada Gunanya Terus Terpaku Dengan Apa Yang Sudah Seharusnya Dilupakan

Kamu harus tahu bahwa memang tidak ada gunanya terus terpaku dengan apa yang sudah seharusnya dilupakan, maka dari itu lebih baik kamu lanjutkan hidupmu dengan terus yakin di masa depan pasti akan ada yang jauh lebih baik lagi.

©instagram.com/nandachoiriyah

Kenangan Itu Jangan Terus Kamu Masukkan Dalam Ingatanmu, Buang Dengan Rasa Pasrah

Oleh karenanya buanglah saja dengan pasrah semua kenangan tentang apa yang sudah pernah kamu lalui sebelumnya, serta jangan terus kamu masukkan dalam ingatanmu.

Jika Kamu Sendiri Kembali Memperbaiki, Kamu Akan Mendapatkan Yang Lebih Baik

Lantas percaya saja sama Allah, jika kamu sendiripun telah kembali memperbaiki, maka kamu akan mendapatkan yang lebih baik dan kamu akan mendapatkan ganti yang pastinya lebih bisa membawamu pada kebaikan.

Masa Lalu Jangan Bawa Kembali Ke Masa Depan, Dan Lihatlah Dia Sudah Baik-baik Saja Tanpamu

Ketahuilah, dia itu sudah baik-baik saja pasca berakhirnya hubungan diantara kalian, maka kamu harusnya juga mulai kembali menata hati dengan keadaan yang baru.
Oleh karena itu ingatlah dengan baik, masa lalu jangan bawa kembali ke masa depan, dan lihatlah dia sudah baik-baik saja tanpamu.