©instagram.com/laudyacynthiabella

Rezeki Itu Sama Dengan Jodoh, Selamanya Tidak Akan Pernah Tertukar

Diposting pada

Banyak diantara kita yang masih antara yakin dan tidak yakin kepada ketentuan Allah, apalagi jika hal itu menyangkut tentang rezeki, padahal sudah jelas rezeki itu sama dengan jodoh, selamanya ia tidak akan pernah tertukar.
Dan kita juga sering merasa khawatir, takut membayangkan apa yang belum terjadi di esok hari, padahal pasrah dan yakin jauh lebih menguntungkan pada diri kita, sebab Allah pasti akan mempersembahkan yang terbaik untuk kita.

Yakinlah Kepada Allah, Sungguh Allah Selalu Sesuai Dengan Prasangka Hamba-Nya

Mulai dari sekarang belajarlah untuk selalu berbaik sangka pada Allah, ajarkan hati untuk selalu tenang dengan prasangka yang baik saja, agar sampai kapanpun kita tidak pernah ada kesempatan untuk terus merasa khawatir.
Lantas yakinlah kepada Allah sebanyak-banyaknya, sepelik dan setidak memungkinkan apapun keadaan kita saat ini, sungguh Allah itu selalu sesuai dengan prasangka hamba-Nya.

Jangan Membayangkan Sesuatu Yang Buruk Yang Belum Tentu Terjadi, Karena Yang Demikian Bikin Capek Hati

Jika kita terbiasa dengan pikiran yang selalu saja khawatir, padahal hal itu belum tentu terjadi, maka sampai kapanpun kita tidak akan pernah merasakan manisnya yakin kepada-Nya.
Oleh karena itu berhentilah membayangkan sesuatu yang belum tentu terjadi nanti atau esok hari, karena yang demikian hanya akan bikin capek hati dan pikiran.

©instagram.com/laudyacynthiabella

Berpikirlah Positif, Agar Seperti Apapun Keadaan Kita Tetap Saja Hati Mampu Untuk Bersabar

Berpikir positif setiap saatnya sangat perlu, agar seperti apapun keadaan kita tetap saja hati mampu untuk terus bersabar dan tawakkal.
Karena saat hati sudah mampu adem ayem dengan rasa sabar dan tawakkal kepada-Nya, maka sungguh apapun yang terjadi tidak akan pernah membuat kita resah dan takut.

Jangan Menganggap Rezeki Allah Hanya Sebatas Lautan, Karena Sungguh Rezeki Allah Tak Terkirakan

Jangan sampai kita merasa khawatir tentang rezeki yang telah ditetapkan dan jangan menganggap rezeki Allah itu hanya sebatas lautan, karena sungguh rezeki yang Allah limpahkan tak terkirakan oleh pikiran kita.
Serta ketahuilah, rezeki yang Allah takarkan kepada setiap insan itu selamanya tidak akan pernah sama dan tertukar, semua sudah disesuaikan dengan kadar kebutuhannya masing-masing.

Pasrahlah, Karena Hati Yang Pasrah Tidak Akan Pernah Membuat Kita Merasa Khawatir

Maka pasrahlah saja kepada Allah, tentang apapun yang tengah menggelayuti hati dan pikiran kita, terlebih jika memang hal itu tentang rezeki yang terus saja kita takuti kedatangannya.
Karena jika hati kita telah pasrah, maka dalam keadaan yang berkekurangan sekalipun, hati kita tidak akan pernah merasa khawatir dan takut.