©instagram.com/devamartinaa

Sudahi Rasa Sakitmu, Karena Masa Lalumu Sudah Tidak Penting Lagi Bagimu

Diposting pada

Kenanglah masa lalu secukupnya saja agar kau tak terluka, dan jadikan masa lalu sebagai gambaran yang akan kamu lihat ketika kau membutuhkan saja.
Karena kau berhak bahagia, maka kau harus bisa menciptakan masa sekarang dan masa depan yang lebih bahagia.

Jadikan Masa Lalumu Hanya Sebagai Pengalaman Berharga Bukan Dijadikan Sebagai Sejarah Yang Akan Dikenang Sepanjang Masa

Masa lalu itu bukan untuk diratapi melainkan untuk dijadikan pelajaran agar tidak terulang kembali.
Masa lalu itu hanya sebatas cerita lalu bukan sejarah yang harus kamu kenang selamanya.
Kau boleh mengenang hanya untuk dijadikan sebuah pelajaran sehingga kau tidak jatuh kepada lubang yang sama untuk kedua kalinya.

Kau Tak Boleh Terus Berada Pada Kenangan Masa Lalu, Karena Semua Itu Hanya Akan Semakin Membuatmu Luka

Hidupmu harus tetap berlanjut sehingga kau tidak boleh berada pada kenangan bersama mantanmu.
Semua itu hanya akan membuatmu merasa sedih dan terluka ketika kau mengingat hal-hal yang berkaitan dengan masa lalumu itu.

©instagram.com/devamartinaa

Lebih Baik Buka Lembaran Baru Dan Sudahi Rasa Sakitmu Itu

Meski kau ingin meratapinya setiap waktu, namun kau tak bisa kembali kepada masa lalumu, itu hanya akan membuat luka untuk dirimu sendiri ketika kau terus mengingat hal-hal yang berkatian dengan masa lalumu.
Lebih baik sudahi rasa sakitmu itu dan tak perlu mengenang hal-hal yang akan semakin menyakitimu.

Karena Kau Sudah Tidak Tinggal Disana, Maka Masa Lalumu Sudah Tidak Penting Lagi Untukmu

Kau harus bangkit dan tak perlu mengingat masa lalumu karena semua itu sama sekali sudah tidak penting lagi bagimu.
Maka bukalah lembaran baru, dan jalani masa sekarang dengan penuh kebahagiaan dan ciptakan masa depan yang membuatmu bangga pernah melalui banyak hal yang membuatmu terluka.

Kau Harus Menciptakan Kebahagiaan Dan Harus Mendapatkan Masa Depan Yang Gemilang

Kamu cukup tersenyum kepada masa lalu yang pernah begitu indah namun pada akhirnya mengecewakan.
Karena masa lalumu hanyalah perjalanan yang membuatmu bisa sampai kepada masa sekarang dan masa yang akan datang.
Oleh karena itu kau harus bisa membuktian bahwa masa sekarang dan masa yang akan datang kau tidak akan melakukan kesalahan yang sama.