JANGAN BINGUNG JIKA SI KECIL SUSAH MAKAN NASI, COBA LAKUKAN TIPS INI

Diposting pada

Seringkali para ibu dibuat bingung dan cemas ketika anak-anaknya susah makan atau tidak selera makan nasi. Karena nasi merupakan makanan pokok di Indonesia. Itulah yang membuat kita sebagai orang dewasa beranggapan bahwa ‘kita dikatakan belum makan, jika kita belum mengkonsumsi nasi’ dan anggapan inilah yang kita terapkan ke anak-anak kita. Sehingga orangtua dibuat bingung dan kawatir kalau anak-anaknya belum makan nasi.
Padahal moms, jika anak susah kemasukan nasi, kita bisa mengganti nasi dengan makanan lain, mungkin saja anak memang belum lapar atau anak ingin mencoba makanan lain, karena anak juga punya rasa bosan terhadap makanan, seperti halnya kita orang dewasa.

Berikut Mama Pintar ingin berbagi tips untuk mengatasi anak susah makan nasi :

1. Yang pertama adalah jangan memaksa anak yang sedang GTM (Gerakan Tutup Mulut) untuk makan yang bukan jadi keinginannya. Bertanyalah secara pelan-pelan, kenapa anak tidak mau makan nasi, lalu tanya apa makanan yang sedang ia inginkan.
2. Mulai berpikiran bahwa sumber karbohidrat bukan berasal dari nasi saja, mama bisa ganti nasi dengan roti, biskuit, kentang, pasta gandum, oatmeal atau buah-buahan seperti pisang, apel, pir, atau raspberry
3. Variasikan menu makan anak. Misalnya membuat makanan yang berkarakter atau bentuk-bentuk yang lucu dan menarik. Mama bisa searching di internet resep makanan untuk si kecil. Atau membeli buku khusus resep untuk anak
4. Buatlah dan sajikan makanan untuk anak dalam porsi kecil.
5. Beri anak alat makan yang menarik, sihingga ia mau melihat dan mulai menyantap makanannya.

Itulah beberapa tips yang bisa Mama Pintar bagikan. Jangan sampai kita sebagai orang tua yang alih alih bersemangat dan berusaha supaya anak mau makan, tetapi justru membuat anak ‘takut bahkan trauma’ karena melihat cara kita yang sebenarnya memang salah. Pada masa batita, anak sudah memliki rasa ingin memilih sendiri makanannya loh moms. Jadi, kita sebagai orangtua harus sabar dan pahami lebih dalam apa penyebab anak tidak mau makan nasi. Semoga tips di atas bisa memberikan solusi untuk para mama yang sedang galau karena anak susah makan nasi.